Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Uruguay 0-1 Venezuela: La Celeste Angkat Koper

Editor Faishal Raihan - 31/12/2017 Foto: Getty Images

Peluang Uruguay untuk lolos ke babak delapan besar Copa America Centenario 2016 tertutup sudah. Pada pertandingan pagi tadi WIB, La Celeste dipaksa takluk 0-1 oleh Venezuela. Uruguay sudah pasti angkat koper lebih awal menyusul kemenangan yang diraih Meksiko kala melawan Jamaika, Jumat (10/6).

Uruguay yang tampil tanpa bintang mereka, Luis Suarez tetap menunjukkan permainan menyerang sebagai tim unggulan juara.

Lini depan yang dihuni Edinson Cavani berkali-kali membuat ancaman serius ke pertahanan Venezuela. Namun, pertahanan Venezuela yang bermain solid berhasil mementahkan semua peluang yang diciptakan Diego Godin cs.

Venezuela yang sejak awal laga tertekan justru terlihat berbahaya saat melakukan serangan balik. Melalui Salomon Rondon, Venezuela sanggup menciptakan bebrapa peluang berbahaya yang membuat pemain belakang Uruguay bekerja keras.

Menjelang 10 menit berakhir, para pendukung kedua tim yang memadati tribun penonton Lincoln Financial Field sepertinya harus puas melihat hasil pertandingan di babak pertama berakhir imbang sama kuat dengan skor 0-0.

Namun, perkiraan itu berubah ketika Venezuela yang tampil tertekan sepanjang babak pertama justru sanggup menciptakan gol pembuka pada pertandingan tersebut. Adalah striker utama mereka, Salomon Rondon yang membuat Venezuela unggul di menit ke-36 melalui sontekan jarak dekatnya.

Tertinggal satu gol membuat permainan Uruguay makin meningkat.  Anak asuh Oscar Tabarez terus memburu gol untuk menyamakan kedudukan. Namun, hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama usai skor 0-1 untuk Venezuela tetap bertahan.

Memasuki 45 menit kedua, pertandingan berlangsung dalam tempo yang sedang-sedang saja. Kedua tim nampak menunggu lawannya terpancing keluar dari area pertahanannya sambil baeharap melakukan kesalahan.

Pertandingan memanas kembali menjelang menit-menit akhir. Uruguay yang membutuhkan gol penyeimbang menaikkan tempo permainan. Seketika mereka mengurung pemain Venezuela di lini pertahanannya

Di menit akhir jelang laga usai Venezuela nyaris menggandakan skor andai tendangan pemain Venezuela tak menyamping dari gawang yang sudah melompong.

Hingga akhir pertandingan Uruguay tak mampu membuat sebiji gol pun ke gawang Venezuela. Skor akhir 0-1 untuk keunggulan Venezuela.

Dengan kekalahan ini praktis peluang Uruguay sudah tertutup untuk melaju ke babak selanjutnya setelah di pertandingan lain Meksiko berhasil mengalahkan Jamaikan denga skor 2-0. Venezuela mendampingi Meksiko sebagai wakil grup C di babak perempatfinal.

Susunan pemain:

Uruguay (4-4-2): Muslera; Pereira, Silva, Godin, Gimenez; Sanchez (N. Lodeiro 78’), Ramirez (D. Rolan 73’), Gonzalez (M. Corujo 80’), Arevalo; Stuani, Cavani

Venezuela (4-4-2): D. Hernandez; Rosales (A. Gonzales 8’), Feltscher, Angel, Vizcarrondo; Guerra, Penaranda, Rincon, Figuera; Rondon (Seijas 78’), Martinez (Otero 79’)

 

Tidak ada komentar: