Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang Libatkan Belasan Kendaraan, 6 Unit Terbakar
.Suarabamega25.com – Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Cipularang atau tepatnya di KM 91, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Senin (2/9/2019) siang. Ada belasan mobil yang terlibat tabrakan beruntun, enam di antaranya terbakar.
Pantauan detikcom di lokasi, petugas masih melakukan evakuasi kendaraan dan korban yang mengalami kecelakaan tersebut. Bahkan ada korban yang masih tergeletak di lokasi kejadian.
Belum diketahui penyebab pasti kecelakaan melibatkan banyak kendaraan ini. Berdasarkan pantauan di tempat kejadian, ada 15 kendaraan yang terlibat. Sebanyak 9 kendaraan beragam jenis yang ringsek akibat persitiawa ini. Sisanya atau enam kendaaran terbakar.
Sumber :Seruindonesia.com
Tidak ada komentar: