Ketua DPRD Kotabaru Serahkan Piagam Penghargaan Kepada Kapolres atas Prestasinya
Suarabamega25.com - Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru secara simbolis menyerahkan piagam penghargaan kepada Kapolres atas prestasinya pada operasi kemanusiaan tanah longsor di gunung Kura-Kura Desa Buluh Kuning Kecamatan Sungai Durian Kab. Kotabaru, Kamis (29/12/22) di Op Room Sekdakab Kotabaru, Kalimantan Selatan.
Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Syairi Mukhlis, S.Sos mengatakan, hari ini kami menyerahkan piagam perhargaan kepada Kapolres Kotabaru atas prestasinya pada operasi kemanusiaan tanah longsor di Gunung Kura-Kura Desa Buluh Kuning Kecamatan Sungai Durian Kab. Kotabaru
" Sekaligus pengungkapan kasus pertambangan emas ilegal sebanyak 11 orang, pengungkapan kasus peredaran narkoba sebanyak 2 ons di area pertambangan emas liegalnya sebanyak 43 orang.
Kata Mukhlis,"Piagam penghargaan kepada 11 orang, untuk pengembalian keuangan negara dalam perkara tindak pidana korupsi oleh Sat Reskim Polres Kotabaru mulai bulan Nopember 2021 sd Nopember 2022 sebesar Rp.512.960.905, jadi ada 65 orang menerima penghargaan kepada Polres Kotabaru dan Polda Kalsel,"tutupnya (red)
Tidak ada komentar: