Profesor Laila Refiana Said SPsi MSi PhD Guru Besar Perkuat STIE Indonesia
Suarabamega25.com, Banjarmasin - Dikukuhkannya Profesor Laila Refiana Said SPsi MSi PhD di September 2023 ini, merupakan kabar gembira bagi Jajaran STIE Indonesia Banjarmasin, karena Laila merupakan Keluarga Besar Yayasan LPKNI yang menaungi STIE Indonesia Banjarmasin.
Profesor Laila sebenarnya berasal dari STIE Indonesia Banjarmasin dan ikut tes CPNS ULM dan dinyatakan lulus, sehingga statusnya Dosen ULM. Tapi kata Ketua STIE Indonesia Banjarmasin Dr Yanuar Bachtiar SE MSi, karena punya hubungan yang baik, dan bahkan Profesor Laila merupakan Kerabat STIE Indonesia Banjarmasin yang juga Anggota Pengawas Yayasan LPKNI yang menaungi STIE Indonesia Banjarmasin.
"Jadi hal yang wajarlah atau sudah pada tempatnya kami juga memposisikan Beliau juga sebagai Tenaga Pengajar. Di sini Pembimbing Thesis. Karena kami berkeinginan juga apa yang Beliau dapatkan di luar Negeri khususnya Beliau saat sekolah di Australia, itu juga bisa diambil ilmunya untuk berbagi di STIE Indonesia Banjarmasin," ujar Yanuar menjelaskan.
Pada semester ini saja, Profesor Laila selain Pengajar, juga Pembimbing Thesis dan itu akan tetap terus begitu.
"Alhamdulillah, Beliau juga orangnya sangat hambel Sehingga kita bisa terus melibatkan Beliau dalam berbagai kegiatan Pendidikan di STIE Indonesia Banjarmasin," pungkas Yanuar.
Tidak ada komentar: