Bupati Kotabaru Kunjungi dan Berikan Bantuan Langsung Kepada Warga
Suarabamega25.com - Bupati Kotabaru Sayed Ja'far, didampngi Anggota DPRD Kotabaru, Kepala SKPD, Camat, Forkopimca berikan bantuan sosial untuk lansia dan disabilitas, Sabtu (4/9/2021) di Kantor Camat Pulau Laut Tanjung Selayar, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.
Acara ini juga dihadiri Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Anggota DPRD Kotabaru, Kepala SKPD, Camat, Forkopimca, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Mastarakat yang menerima Bantuan.
Bupati Kotabaru Sayed Jafar, SH mengatakan, Pemerintah Daerah selalu berusaha membuat program untuk kepentingan masyarakat banyak dan dengan adanya bantuan ini semoga dapat bermanfaat.
"Bantuan ini jangan disia-siakan, semoga bermanfaat dan bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya.
Kata Jafar"Mengingatkan karena masih dimasa Pandemi untuk selalu menjaga kesehatan serta mematuhi Prokes agar masyarakat terhindar dari segala macam penyakit khususnya covid 19.
Camat pulau laut Tjg Selayar Paimin Silalahi Kab. Kotabaru menyambut baik kedatangan Bupati Kotabaru beserta rombongan sudah berkenan hadir dan memberikan bantuan secara langsung di daerah kami, sebanyak 89 Orang dari 4 Kecamatan, diantaranya Kecamatan Pulau Laut Barat 15 Orang, Kecamatan PulauLaut Selatan 43 Orang, Kecamatan Tanjung Selayar 10 Orang dan Kecamatan Pulaulaut Kepulauan 21 Orang.
"Sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Bupati Kotabaru sudah berkenan memberikan bantuan ini secara langsung untuk meringankan beban masyarakat di masa pandemi ini,"tutupnya.(red)
.
A
Tidak ada komentar: