Rembuk Stunting Tingkat Kabupaten Kotabaru Resmi Dibuka
Suarabamega25.com - Sekertaris Daerah Kabupaten Kotabaru membuka secara langsung kegiatan Rembuk Stunting Program Kegiatan Konvergensi Percepatan Pencegahan Stunting (KP2S) Kabupaten Kotabaru Tahun 2021 Rabu, (8/9/2021). Bertempat di Hotel Grand Surya Kotabaru.
Acara dihadiri Asisten I Setda kotabaru, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kotabaru, Prof. Dr. Husaini, SKM, M.Kes Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru Selaku Narasumber, Kepala SKPD, Camat, Kepala Desa, Tokoh Agama,dan Tamu Undangan.
Bupati Kotabaru dalam kesempatan ini disampaikan H.Said Akhmad Sekertaris Daerah Kabupaten Kotabaru mengatakan pemerintah Kabupaten Kotabaru terus berupaya melakukan percepatan, pencegahan dan penanggulangan stunting demi mewujudkan generasi masa depan yang sehat, produktif dan memiliki daya saing kuat.
“Seluruh kebijakan dalam upaya penanggulangan stunting di kotabaru tidak akan bisa terlaksana, oleh karenanya harus ada komitmen bersama dari semua pihak, mulai dari seluruh skpd, camat, kepala desa, pelaku usaha hingga elemen masyarakat lainnya.
Kata Akhmad,"Mengarapkan, dari kegiatan ini akan dapat “menghasilkan inovasi program dan kesamaan pandangan atau persepsi sehingga program dan kegiatan yang dilaksanakan oleh perangkat daerah termasuk desa dapat dilakukan secara terintegrasi dan bersinergi serta tepat sasaran Karena Pemerintah Daerah berkewajiban untuk menjamin kecukupan gizi masyarakatnya,"tutupnya.(red)
Tidak ada komentar: