Satu Pengedar Sabu-sabu Ditangkap, Barang Bukti 0,42 Kg
Suarabamega25.com – Satuan Reserse Narkoba, Polres Kotabaru berhasil mengamankan satu tersangka atas kasus tindak pidana penyalahgunaan narkotika. Dari tangan satu pelaku tersebut, pihak kepolisian mengamankan barang bukti berupa 1 (satu) Paket Narkotika jenis sabu, Sabtu (25/9/21) di JL.Simpang Logpon Rt 005 Rw 002 Desa. Stagen Kec. Pulau Laut Utara Kab. Kotabaru
Kapolres Kotabaru melalui Kasat Narkoba setempat, Iptu Gunalis Agam membenarkan, jika pihak berhasil meringkus satu tersangka asal Kab.Sanggau Prov.Kalbar. Barang Bukti sabu dengan berat kotor 0,42 (nol koma empat dua.
"Berdasarkan laporan masyarakat bahwa AC (22) sering melakukan transaksi narkotika jenis sabu kemudian anggota satuan narkoba polres kotabaru langsung melakukan pemantauan dan penangkapan di Jln .Raya Stagen Kotabaru, pada saat itu AC ditemukan barang bukti Berupa 1 (satu) Paket Narkotika jenis sabu dengan berat kotor 0,42 (nol koma empat dua) , 1 (satu) buah pipet yang terbuat dari kaca. Atas adanya kejadian tersebut pelaku dan barang bukti diamankan kesatuan Resnarkoba Polres Kotabar,"tutupnya.(red)
Tidak ada komentar: