Ketua Bawaslu Kotabaru Pantau TPS di wilayah Kotabaru
Suarabamega25.com - Badan Pengawas Pemilu - Ketua Bawaslu Kotabaru Rony Syafransyah melakukan kunjungan langsung ke beberapa TPS di wilayah Kotabaru dalam rangka memantau penghitungan suara pemilu 2024, Rabu (14/2/24) di Jln Pangeran Diponegoro Desa Baharu Utara, Kabupaten Kotabaru, Kalsel.
Ada 16 TPS yang dikunjungi yakni TPS 01 RT 01 Desa Baharu Utara. mengingatkan pengawas TPS untuk memastikan setiap masyarakat menggunakan hak pilihnya. Ia juga meminta untuk memeriksa secara jeli perhitungan suara di TPS.
"Jangan sampai ada masyarakat yang tidak bisa menggunakan hak pilihnya. Pengawas harus memastikan masyarakat bisa memilih. Pastikan juga pemilih mengisi daftar hadir di TPS.
Selain itu, lanjut Roni, jajaran pengawas harus memastikan kotak suara aman dan pengawas harus terus mengawal pergerakan kotak suara," tutupnya.(san)
Tidak ada komentar: