Dorong Peningkatan Kompetensi, BLK Kotabaru Gelar Pelatihan Kerja
Suarabamega25.com – Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigerasi Kabupaten Kotabaru menggelar pelatihan vokasi Berbasis Kompetensi, Rabu (23/4/25) di Aula BLK Kotabaru, Kalimantan Selatan.
Plt Kadis Disnakertrans Kabupaten Kotabaru Halim Perdana Putra mengatakan, Ada 4 paket atau kejuruan yang dilaksanakan yakni pelatihan listrik, otomotif, komputer, pembutan roti dan kue. Mengikuti sebanyak 112 orang dilaksanakan 45 hari.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada anak didik agar ke depan dapat bersaing di dunia kerja, sehingga bisa mengurangi pengangguran yang ada di Kabupaten Kotabaru.
Bupati Kotabaru diwakili Asisten 1 Drs. Minggu Basuki, MM mengatakan, Saya sangat mengapresiasi atas terlaksananya pelatihan ini, yang mencakup bidang - bidang kejuaran yang sangat relevan dengan kebutuhan pasar kerja saat ini, seperti teknis las, teknik otomotif, teknik listrik, komputer, pembuatan roti dan kue.
"Pelatihan - pelatihan ini akan memberikan keterampilan teknis yang sangat dibutuhkan, tetapi juga membuka peluang pagi para peserta untuk memperluas wawasan dan kemampuan mereka didunia kerja. Melalui program ini kami berharap akan semakin banyak warga Kotabaru yang memiliki keterampilan teruku dan dapat bersaing dengan tenaga kerja dari daerah lain.
Kata Minggu,"Saya juga pingin mengikatkan kepada para peserta pelatihan agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan senguh- sungguh. Selamat mengikuti pelatihan kepada semua peserta. Semoga pelatihan ini memberi manfaat besar bagi pengembangan diri anda dan kemajuan Kebupaten Kotabaru tercinta,"tutupnya.(red)
Tidak ada komentar: